Akademisi Kiritisi Fenomena ‘Clickbait’ dalam Jurnalisme Media Online

Romeltea Follow @username
Akademisi Kiritisi Fenomena ‘Clickbait’ dalam Jurnalisme Media Online
Akademisi dari Universitas Indonesia (UI) Dr. Irwansyah, S.Sos MA, menilai kemajuan teknologi telah menimbulkan generasi jurnalisme malas, dan munculnya fenomena ‘clickbait’ dalam jurnalisme media online.

Wartawan media online mengandalkan media sosial sebagai sumber informasi tanpa melakukan cek dan recek lebih lanjut, sehingga berita yang dihasilkan pun tak jarang menjadi berita hoax alias berita bohong.

Munculnya fenomena ‘clickbait’ menurut Irwansyah, juga sejalan dengan munculnya berita hoax. Wartawan media online membuat berita dengan judul-judul fantastis, yang tujuannya agar pembaca mengklik berita tersebut, sehingga rating media online tersebut menjadi naik.

“Tak jarang berita yang disajikan kurang memenuhi etika, informasinya kurang lengkap karena hanya mewawancarai satu narasumber, dan terkadang hanya mengutip informasi dari media sosial saja,” tutur Irwansyah pada Seminar Informasi Aktual “Media Massa Vs Media Sosial yang digelar Biro Humas dan Keprotokolan Setdaprov Sumut di Hotel Four Point by Sheraton, Jumat (27/10/2017).

Disebutkan Irwansyah, Jurnalisme ‘Clickbait’ selalu menampilkan headline berita dengan judul-judul yang fantastis yang terkesan memaksa orang untuk membuka link dari berita tersebut.

Dia mengimbau agar pemilik media lebih mengedepankan etika tidak hanya mengejar profit dan rating media semata. (Tobasatu).*

Thanks for reading Akademisi Kiritisi Fenomena ‘Clickbait’ dalam Jurnalisme Media Online | Tags:

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »

Related Posts

Your Comments

0 komentar on Akademisi Kiritisi Fenomena ‘Clickbait’ dalam Jurnalisme Media Online

Post a Comment

Don't Spam, Please...!